Siswi SDN 3 Lemba Harumkan Nama Soppeng di Lomba Potret Cerita Anak Indonesia

Infokasus.id Soppeng Sulawesi Selatan– Ayuki Syabila T, siswi kelas 4 SDN 3 Lemba, mengharumkan nama Kabupaten Soppeng di Lomba Potret Cerita Anak Indonesia Hebat tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.  Prestasi membanggakan ini diraih Ayuki pada Selasa (6/5/2025).

Lomba yang diselenggarakan Direktorat Sekolah Dasar, BBPMP, dan BPMP dalam rangka Hari Pendidikan Nasional 2025 ini,  menguji kemampuan menggabungkan foto dan narasi tentang pembiasaan positif. Ayuki berhasil menggambarkan tujuh kebiasaan anak Indonesia hebat melalui karya fotonya dan tulisannya.

Kepala SDN 3 Lemba, Falmunadi, dan pembimbing Ayuki, Andi Rahman Sulo Mappatappa,  sama-sama bangga atas prestasi yang diraih.  Prestasi Ayuki diharapkan menginspirasi siswa lain untuk mengembangkan kreativitas dan karakter positif.  SDN 3 Lemba sendiri berkomitmen dalam mengembangkan potensi akademik dan karakter siswanya.

0 Komentar