Infokasus.id, Soppeng Sulawesi Selatan — Harmoni kepedulian mengalun dari Kabupaten Soppeng. Dua komunitas musisi ternama, Sound System Soppeng (S3) dan The Keys, menunjukkan rasa solidaritas yang tinggi dengan menjenguk Yuli, salah satu musisi lokal yang tengah berjuang melawan sakit.
Kunjungan berlangsung pada Selasa (24/6/2025), di kediaman Yuli yang terletak di Kelurahan Sewo.
Dipimpin langsung oleh Ketua S3, Usman, rombongan musisi datang tidak hanya untuk menjenguk, tapi juga membawa semangat dan doa tulus untuk kesembuhan Yuli.
"Ini adalah bagian dari tanggung jawab moral kami sebagai saudara seiman dan sesama seniman. Kami ingin hadir tidak hanya di atas panggung, tapi juga di saat-saat sulit seperti ini," ujar Usman.
Dalam kunjungan tersebut, S3 turut menyerahkan bantuan dana sebagai bentuk kepedulian untuk meringankan beban biaya pengobatan Yuli. Bantuan serupa juga diberikan oleh komunitas musik The Keys, yang diwakili oleh Alam MM.Lebih dari sekadar kunjungan, momen ini memperkuat tali silaturahmi dan rasa persaudaraan antar musisi di Kabupaten Soppeng. "Semoga kehadiran kami dapat menjadi penyemangat dan penguat bagi saudara kami,
Yuli. Ini juga menjadi pengingat bahwa musik bukan hanya tentang pertunjukan, tapi juga tentang kebersamaan," tutup Alam MM.
Langkah mulia para musisi ini menjadi inspirasi bahwa kekompakan dan empati adalah kunci utama menjaga harmoni di dalam komunitas, terutama dalam menghadapi masa-masa sulit.
.
0 Komentar